Beranda » HUT ke 19 Sematu Jaya, Pj Bupati : Semangat Majukan Daerah

HUT ke 19 Sematu Jaya, Pj Bupati : Semangat Majukan Daerah

by Admin Kominfo

Nanga Bulik – Pj Bupati Lamandau Lilis Suriani menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun Kecamatan Sematu Jaya ke 19, di halaman Kantor Kecamatan Sematu Jaya, Rabu (8/5).

Kecamatan Sematu Jaya terbentuk pada tahun 2005, dan saat ini terdiri dari 8 (delapan) Desa transmigrasi, yaitu Purwareja, Bina Bhakti, Tri Tunggal, Jangkar Prima, Wonorejo dan Mekar Mulya, Batu Hambawang dan Desa Rimba Jaya

Pj Bupati mengatakan bahwa Kecamatan Sematu Jaya merupakan salah satu penggerak perekonomian di Kabupaten Lamandau, karena terletak di jalan lintas Kalimantan sehingga menjadikannya Kecamatan yang mengalami kemajuan cukup pesat. “Dengan majunya perkembangan tersebut, jangan lupa bahwa masih banyak hal yang perlu kita benahi seperti Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah, peningkatan kesejahteraan Ibu dan Anak, Pencegahan Stunting, Penanganan Inflasi, dan kegiatan lain guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat”, tambah Pj Bupati. (Diskominfostandi)

Related Articles

Leave a Comment