Nanga Bulik – Pj Bupati Lamandau Lilis Suriani menghadiri Peringatan Nuzulul Qur’an dan Buka Puasa Bersama Pemerintah Kabupaten Lamandau Tahun 1445H, di GPU Lantang Torang, Selasa (2/4).
PJ Bupati mengatakan bahwa Nuzulul Qur’an menjadi salah satu peristiwa bersejarah nagi umat muslim yang terjadi dalam bulan ramadan yaitu peristiwa diturunkannya Al-Qur’an kepada baginda Nabi Muhammad Saw.
“Al-Qur’an sebagai kitab suci umat islam, bukan hanya sekadar kumpulan kata-kata, tetapi juga petunjuk hidup bagi umat manusia sepanjang masa, dengan memahami, menginternalisasi nilai-nilai Al-Qur’an kita dapat membentuk pribadi yang Bermoral, Peduli, dan berempati terhadap sesama, lanjut PJ Bupati.
“Saya yakin, apabila masyarakat memiliki karakter spiritual yang baik, maka daerah tersebut akan aman dan tentram”, tambah Pj Bupati. Selain sholat maghrib berjamaah, dalam kegiatan tersebut juga diisi tausyiah oleh penceramah Ustad Ahmad Rohadi As Sulungi, dari Pangkalanbun, dan turut hadir sejumlah Unsur Forkopimda Kabupaten Lamandau, Tokoh agama, Tokoh masyarakat, dan masyarakat umum Kabupaten Lamandau. (Diskominfostandi)