Beranda » Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Ke 21 Tahun 2021

Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Ke 21 Tahun 2021

by Admin Kominfo

Lamandau – Puncak Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke 21 tahun 2021 mengusung tema “Bangkit dari Pandemi, Jakarta Gerbang Pemulihan Ekonomi dengan Pers sebagai Akselerator Perubahan” berlangsung di Candi Bentar Hall Ancol, Jakarta (9/02).

Bupati Lamandau Hendra Lesmana didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika bersama perwakilan insan pers se Kabupaten Lamandau juga turut mengikuti acara tersebut secara virtual di aula setda Lamandau, sehingga peringatan hari pers tahun ini menjadi peringatan terbesar yang diikuti ribuan insan pers dari seluruh Indonesia secara virtual.

Presiden Jokowi menyampaikan ucapan selamat Hari Pers Nasional kepada seluruh Insan pers di Indonesia dan juga terima kasihnya kepada insan pers yang telah membantu pemerintah dalam mengedukasi, mensosialisasikan untuk menjalankan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus Covid19, dan menjembatani komunikasi pemerintah dan masyarakat.

Presiden dalam sambutannya juga menambahkan jika Awak media menjadi salah satu bagian yang diprioritaskan untuk diberikan vaksinasi mengingat profesinya yang rentan terpapar virus covid19, dan rencananya telah disiapkan sekitar 5.000 (lima ribu) vaksin untuk insan pers.

Dalam acara HPN tersebut, beberapa media dan kalangan jurnalis turut menerima sejumlah penghargaan diantaranya, Anugerah Jurnalistik Adinegoro, Anugerah Kebudayaan, dan Penghargaan Pena Emas. (Jio)

Related Articles

Leave a Comment