Beranda » Wakil Bupati Lamandau Buka Profiling ASN 2025, Tekankan Pentingnya Manajemen Talenta

Wakil Bupati Lamandau Buka Profiling ASN 2025, Tekankan Pentingnya Manajemen Talenta

by Admin Kominfo

Nanga Bulik – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid membuka kegiatan Pemetaan/Penilaian Kompetensi dan Potensi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lamandau melalui Program Profiling ASN (ProASN) Tahun 2025 pada Kamis (11/12/2025) di Aula BKSDM Kabupaten Lamandau.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati menegaskan bahwa pelaksanaan Profiling ASN merupakan mandat regulasi dan bagian penting dari penerapan manajemen talenta ASN. Program ini, menurutnya, menjadi instrumen strategis untuk memastikan pengelolaan sumber daya manusia aparatur berjalan profesional, terukur, dan bebas dari subjektivitas.

“Profiling ASN adalah alat bantu untuk menciptakan transparansi dalam penempatan ASN sesuai kompetensinya. Yang menjadi kunci adalah data dan prestasi, bukan kedekatan,” Kata Wakil Bupati .

Ia juga mengingatkan bahwa tantangan pembangunan daerah saat ini menuntut pelayanan publik yang cepat, akurat, dan transparan. Karena itu, ASN sebagai pelaksana roda pemerintahan harus memiliki kompetensi yang sesuai, sekaligus mampu mengeksekusi program pembangunan yang memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

Lebih lanjut, Wakil Bupati menilai kegiatan ini sebagai kesempatan bagi ASN untuk mengenali kapasitas diri dan menunjukkan bahwa mereka merupakan talenta terbaik dalam mewujudkan visi daerah, yaitu “Terwujudnya Kabupaten Lamandau yang Maju, Unggul, Sejahtera, Berkeadilan dan Berkelanjutan” .

Kegiatan Profiling ASN 2025 di Kabupaten Lamandau ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam memperkuat pembangunan melalui pengelolaan SDM aparatur yang lebih akurat dan objektif. (Diskominfostandi)

Related Articles

Leave a Comment