Beranda » Rapat Koordinasi Antisipasi Penyebaran covid-19

Rapat Koordinasi Antisipasi Penyebaran covid-19

by Admin Kominfo

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten Lamandau menggelar rapat lintas instansi sebagai langkah cepat antisipasi penyebaran virus corona atau covid 19 di Aula Setda Lamandau, Senin (16/3).
Bupati Lamandau Hendra Lesmana memimpin langsung rapat kordinasi tersebut dan meminta keterangan dari kepala OPD yang hadir, serta update informasi terkait corona dan membahas soal langkah-langkah yang harus dilakukan oleh Pemkab Lamandau dalam menangani pandemi ini.
“Ini soal kesiapsiagaan kita. Apa yang sudah kita siapkan dan tindakan yang harus dilakukan sehingga kita aman dari corona,” tegas Bupati.
Selain itu, pemkab mengharapkan kerjasama dari pihak swasta agar lebih proaktif dalam mensosialisasikan social distancing (red:mengurangi kontak fisik) dan menerapkannya di wilayah kerja masing-masing sebagai bentuk tindak lanjut arahan presiden dalam menghadapi virus corona.
Turut hadir, Wakil Bupati Lamandau Riko Porwanto, Ketua dan Wakil Ketua 1 DPRD Lamandau, Pj Sekda Lamandau, Asissten I Bidang Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Lamandau, Dandim Lamandau, Kapolres Lamandau, Direktur RSUD Lamandau, dan Kepala OPD di lingkup pemerintah kabupaten Lamandau.(MR)

Related Articles

Leave a Comment