Nanga Bulik – Bunda PAUD Kabupaten Lamandau, Ny. Norol Latifah Rizky Aditya Putra, menegaskan bahwa keterampilan public speaking merupakan bekal penting bagi para pendidik anak usia dini dalam meningkatkan kualitas pembelajaran sekaligus komunikasi dengan anak didik maupun orang tua.
Hal tersebut disampaikan saat menghadiri Workshop Peningkatan Kompetensi PTK PAUD Kabupaten Lamandau bertema “Melalui Pembelajaran Public Speaking Kita Tingkatkan Kemampuan Komunikasi untuk Membangun Jejaring”, yang digelar di Aula Bappedalitbang Lamandau, Sabtu (4/10/2025).
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau, Muhamad Irwansyah, yang hadir mewakili Bupati Lamandau, Rizky Aditya Putra.
Dalam sambutannya, Bunda PAUD Lamandau menekankan bahwa guru PAUD tidak hanya bertugas menyampaikan materi pelajaran, melainkan juga berperan penting dalam membentuk karakter anak. Karena itu, kemampuan berbicara di depan umum menjadi keterampilan yang wajib diasah.
“Public speaking membantu guru menyampaikan materi dengan lebih jelas, menarik, dan mudah dipahami. Guru yang percaya diri saat berbicara akan menularkan energi positif kepada siswanya,” ungkap Bunda PAUD.
Bunda PAUD berharap workshop tersebut tidak hanya sebatas kegiatan seremonial, tetapi benar-benar memberi manfaat nyata.
Sementara itu, dalam sambutan Bupati Lamandau yang dibacakan Sekda, ditegaskan bahwa public speaking adalah seni membangun kepercayaan dan komunikasi yang efektif. Keterampilan ini sangat relevan dimiliki pendidik di era modern.
“Guru yang percaya diri berbicara akan memancarkan energi positif, menginspirasi siswanya, sekaligus menjadi teladan dalam keberanian menyampaikan ide,” ujarnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Pokja Bunda PAUD Kabupaten Lamandau, Ketua dan Pengurus HIMPAUDI Kabupaten Lamandau, serta para undangan lainnya. (Diskominfostandi)
